“Minumnya apa?”
“Es Teh.”
Cung, siapa yang sering mendengar percakapan di atas?
Saya, olwes donk. Bahkan sangking
seringnya mendengar itu, anak saya yang baru berusia satu tahun pun jika diajak
makan di warteg dan ditanya, “Minum apa?” jawabnya langsung “Es teh.”
Wakakakak.
Yupz! Di rumah makan, restoran, warteg, hingga warung
kopi emperan sekalipun, yang namanya es teh akan sangat mudah kita jumpai. Tahu
kan, minuman sejuta umat gitu loh. Hahaha.
Di Indonesia, minuman teh masih menjadi menu favorit.
Itu dibuktikan pada 2018 lalu, Indonesia menduduki peringkat ke 14 sebagai
penduduk yang mengkonsumi teh terbesar di seluruh dunia. Mungkin karena minuman
teh sangat mudah cara membuatnya, yang hanya mengandalkan air panas, gula, dan
teh. Apalagi aroma teh juga bisa untuk relaksasi. Yang bisa membuat kaum emak yang
sedang suntuk tetap berada dalam tahap kewarasan ketika menyeruput dan mencium
aroma teh.
Seperti yang telah kita ketahui, minuman yang
berbahan dasar teh saat ini sudah semakin banyak varian rasanya, baik yang
berupa kemasan dalam botol, kotak, maupun suguhan yang dibeli di tempat makan.
Teh dengan berbagai kombinasi dari buah pun rasanya sangat segar.
Di antaranya:
Teh Original
Teh dengan rasa original dengan aroma khas, dan bisa
membuat kaum emak yang lagi suntuk merasa lebih waras ketika menghirupnya ini rasanya sudah sangat nikmat. Cara
membuatnya pun sangat mudah. Cukup dengan memasukkan gula, dan teh ke dalam
gelas, tuangkan air panas, siap dikonsumsi. Di warung kopi, rumah makan, maupun
restoran, harga teh hangat maupun dingin dijual dengan sangat murah. Hanya
dengan membayar Rp. 3000 – 5000, kamu sudah bisa menikmati teh hangat mau pun
es teh satu gelas besar.
Teh Lemon
Teh lemon atau yang sering kita dengar dengan sebutan
lemon tea. Teh dengan campuran lemon ini sudah sangat familiar. Sedikit rasa asam
yang dihasilkan dari perpaduan teh dan lemon semakin menambah segar rasa
tehnya. Diminum hangat enak, di campur dengan es batu juga akan menjadi es teh
yang segar.
Teh Melati
Sepakat ya, kalau perpaduan aroma teh dan melati yang
sangat harum membuat teh terasa semakin nikmat. Saya sih ho’oh bangeet.
Thai Tea
Teh Thailand ini sudah tersedia di banyak kafe di
seluruh Indonesia. Hanya saja untuk menikmatinya, kamu perlu mengeluarkan uang
lebih berlipat-lipat dibandingkan the original. The dengan rasa rempah ini
memang melibatkan beberapa jenis rempah, yaitu bunga lawang dan kayu manis.
Rasa lain dan banyak kita temui dalam bentuk kemasan
adalah, teh apel mint, teh markisa mint, dan masih banyak jenis teh lainnya. Semua
ini akan sangat nikmat ketika kita minum dalam keadaan dingin.
Sejarah Teh
Teh pertama
kali ditemukan oleh seorang Kaisar China bernama Shen Nung. Kaisar yang hidup
pada 2737 sebelum Masehi itu bukan hanya dikenal sebagai seorang Kaisar, tetapi
juga sebagai The Divine Healer, Sang Penyembuh dari Ilahi.
Konon, suatu
hari, Sang Kaisar sedang berada di kebunnya, dan ingin meminum air hangat,
ketika air yang masih panas terhidang, angin bertiup sehingga menggugurkan
beberapa daun dari pohon yang ada di sekitarnya. Di antara dedaunan yang gugur
itu ada yang masuk ke dalam air panas miliknya. Seketika tercium aroma yang
sedap. Penasaran, Sang kaisar memutuskan untuk mencicipi air yang bercampur
daun tersebut. Kaisar pun mendapati minuman tersebut sangat nikmat dan
menyegarkan tubuh.
Di Indonesia, teh pertama kali masuk pada tahun 1684,
berupa biji teh yang dibawa dari Jepang oleh seseorang berkebangsaan Jerman
bernama Andreas Cleyer, seorang ahli botani. Jadi teh itu bukan tanaman asli
Indonesia ya Gaes. Waktu itu Andreas
menjadikan teh sebagai tanaman hias.
Pada tahun 1826 tanaman teh mulai melengkapi Kebun
Raya Bogor, di lanjut ke beberapa daerah, di antaranya, Garut, Purwakarta dan
Banyuwangi. Sejak itulah masyarakat Indonesia mengenal Teh.
Aku penyuka teh mbak, hehehe. Dulu sempat kerja praktek juga di perkebunan teh. Jenis-jenisnya serta segala tetek bengeknya dari awal hingga sampai ke konsumen. Sari Wangi melati wangi dan nikmat banget. Jadi kangen ngeteh di kebun teh nih...
ReplyDeleteEs teh minuman pemersatu umat juga lho. kalo saya lebih suka dengan teh original apalagi yg masih berbentuk kayak serbuk itu kak, rasanya benar-benar maknyus pokoknya. ha
ReplyDeleteNemu teh secara ga sengaja rupanya si kaisar... tapi memang kebiasaan nge teh sambil menikmati cemilan dan bercengkerama dengan sahabat sudah menjadi sebuah budaya positif bersama untuk saling mengenal dan menghabiskan waktu.. setidaknya bagi saya dan teman2
ReplyDeleteKeluarga saya teh lovers, Mbak Ida hahaha. Pokoknya tiap hari minum teh. Bahkan kalau kepengin, pagi dan sore. Saya kalau pergi-pergi, kadang bawa teh sebotol hahaha.
ReplyDeleteDan saya juga suka sariwangi model bulat ini, Mbak. Tapi yang Sari Murni. Mungkin next saya coba yang melati ini.
Teh memang favorit semua orang. Mau pagi, siang, maupun malam, minuman teh bisa cocok untuk semua suasana. Apalagi makin kesini, makin banyak variasi teh yang bermunculan dan rasanya juga enak-enak semua.
ReplyDeletePerasaan Cina nemu makanan-makanan mesti ga sengaja gitu ya, hihihi. Teh hijau aku mah maunya biar awet muda, hihihi *maunyaaaaa
ReplyDeleteLho, Sariwangi udah ada varian teh melati?? Produknya yang baru ato aku yang baru tau?
ReplyDeleteEnaknya sore minum teh sambil makan gorengan. Ah, itu sering aku lakuon sama nenek aku dlu.
Aku lagi suka green tea hehe. Matcha-matcha gitu. Tapi teh lemon atau melati selalu dihati. Pilihan paling aman deh mau minum dimanapun
ReplyDeleteKalau di rumah masih suka dengan teh original, kadang suka bikin teh hijau tanpa gula juga, ala-ala diet gitu haha.. Minuman kedua setelah air putih ini, karena bisa ketemu sama semua makanan hahaa
ReplyDeleteApapun makanannya pasti pelengkapnya es teh ya kak soalnya gimana ya udah pas aja gitu wkwk. Suka bgt sih kalau sama teh lemon, asem kecut seger ey
ReplyDeletengeri juga sih mba, jika minum teh es terus :( karena takut terkena diabetes dan kencing manis.. mungkin bisa diganti dengan air putih hangat. Namun saya suka juga dengan teh es
ReplyDeleteSariwangi juga merupakan favorit keluarga saya terutama saya karena bikinnya itu mudah banget dan Praktis Jadi tidak perlu menyeduh dulu seperti teh tubruk tinggal cemplung, diaduk jadi deh teh buat keluarga
ReplyDeleteWahh memang jati langganan kalo pas pagi dirumah nih, jadi hal yg wajib deh sekarang sepertinya wkwk
ReplyDeleteSajian teh yang biasa say minum biasanya cuma es teh dan teh panas saja. Selain itu belum pernah coba sajian teh yang Mbak sebutkan di atas, termasuk thai tea. Padahal teh thailand ini juga sudah tersedia di mana-mana ya di indonesia. Kapan2 pengen coba ah.
ReplyDeleteKalau disuruh milih teh Mana yang Paling disuka, aku suka minum lemon tea atau Thai tea. Tapi kalau suruh milih Teh atau kopi, aku bakal milih kopi hehe.
ReplyDeleteSaya paling suka Teh Lemon hangat. Hahaha sejuta umat banget deh minuman ini memang. Pun di rumah pastilah saya nyetok teh merk Sariwangi ini. Brand sejuta umat juga nih.
ReplyDeleteEs teh memang segar dan nikmat mbak. Apalgi panas2 kek gini. Mntap.. Btw, mksh buat sejarah teh nya ya kak. Nambah wawasan baru nich
ReplyDeleteKlo saya mah favoritnya lemon tea, mbak. Di mana pun kapan pun pasti pesennya lemon tea.
ReplyDeleteKlo anakku sukanya thai tea, karena mungkin lagi ngehits ya.
Tapi minuman teh memang menyehatkan karena mengandung semacam thiamin, zat yg menenangkan. Cocok diminum klo kamu lagi galaw *eeaaa
Aku memang lebih sering minum kopi, tapi aku juga suka minum teh untuk waktu-waktu tertentu, terutama teh hangat ketika udara dingin dan hujan. Atau kalau nggak buat sarapan, makan biskuit sambil dicelup teh, duh nikmatnya.
ReplyDeleteMama saya pengen banget ke Bogor tapi belum ada kesempatan, yang dikejar kebun raya Bogor. Rupanya di Bogor ada juga perkebunan teh dan sudah lama gitu ya... Teh itu memang enak diminum dingin maupun panas.....
ReplyDeleteBaca Juga:
ReplyDelete60 Kisah Para Sahabat Nabi
Sejarah Hidup Abdurrahman bin Auf
Umar bin Khattab Khalifah Pengganti Nabi Muhammad
Resseler Kaos Dakwah
Rencanakan Keuanganmu Dengan Baik Jika Ingin Travelling Ke Eropa
Kuliner Lezat Khas Lombok
Pantai Ujung Negoro, Pantai Cantik Nan Tersembunyi Di Batang
Kalau minum teh sari wangi ini mengingatkan sama keluarga besarku, soalnya mereka suka banget dengan teh sari wangi ini kak.. Ya kalau jauh dari mereka tinggal minum teh sari wangi ini deh, langsung daya ingat rasanya bangkit kembali..
ReplyDelete